Update Terbaru Harga Mobil Toyota Rush 2019

23 Agustus 2019

Jika Anda mencari mobil SUV dengan tampilan oke dan performa terbaik, maka Toyota Rush menjadi pilihan yang tepat. Harga mobil Toyota Rush tetap stabil dari tahun ke tahun dan tidak anjlok. Inilah mengapa kendaraan roda empat ini masih sangat laris di pasaran Indonesia. Desain bodi sangat berkelas dan modern. Tidak hanya nyaman dikendarai, tapi juga meningkatkan gengsi pemiliknya.

Update Terbaru Harga Mobil Toyota Rush 2019

Update Terbaru Harga Mobil Toyota Rush 2019

Harga mobil Toyota Rush cukup bervariasi, berada diatas 200 jutaan. Kabin yang disediakan cukup luas, cocok dijadikan mobil keluarga. Dibandingkan dengan Avanza, memang Toyota Rush memiliki dimensi yang lebih kecil. Namun kapasitas muatannya tidak bisa diremehkan. Kenyamanan berkendara pun cukup terjamin. Dan salah satu kelebihan yang dimiliki produk ini adalah layanan purna jual yang menjanjikan. Namun untuk penilaian dari auto2000.co.id, masih ada beberapa perbaikan yang harus dibenahi oleh Toyota. Sebagai pengguna, Anda mesti memilih varian mana yang tepat disamping tetap mempertimbangkan harganya.

Eksterior Toyota Rush

Eksterior pada bagian samping dibalut dengan material berbahan doff hitam sehingga memberikan kesan mewah dan tangguh. Bagian depan juga memiliki tampilan yang memukau dan sporty meski tidak berbeda jauh dengan produk Toyota lainnya. Pada sisi belakang tepatnya pada bagian bumper, terdapat dua buah reflektor cahaya dengan warna merah serta aksen hitam. Jika membandingkan harga mobil Toyota Rush dengan eksteriornya, sepertinya cukup sepadan. Tidak memuaskan namun tidak juga mengecewakan.

Interior Toyota Rush

Menurut ulasan yang diberikan oleh auto2000.co.id, kesan monoton diperlihatkan pada bagian dashboardnya. Dengan dominasi warna hitam, tak ada sesuatu yang istimewa pada mobil keluaran 2006 ini. Untuk keperluan entertaiment, Anda bisa memanfaatkan beberapa fitur menarik serta modern. Head unitnya sudah menggunakan layar sentuh. Koneksi ke gadget kesayangan pun semakin mudah. Harga mobil Toyota Rush yang cukup terjangkau tersebut juga dibekali dengan jok yang nyaman karena bisa diatur ketinggiannya. Kursi penumpang pun bisa diatur ulang agar kabin semakin luas.

Kabin Toyota Rush

Selain harga mobil Toyota Rush yang dirasa lebih hemat dibandingkan dengan varian Toyota lainnya, kelebihan dari produk ini juga ada pada area kabinnya. Meski mengusung desain SUV, namun faktanya kendaraan tersebut juga nyaman dijadikan mobil keluarga. Ruang kaki yang disediakan cukup lega, sehingga penumpang dewasa semakin nyaman saat mengendarai mobil tersebut. Namun sayangnya jok pada baris kedua terlalu tegak sehingga membuat punggung mudah pegal. Dudukan dibagian belakang pun tak jauh beda, hanya saja Anda bisa mengaturnya ulang supaya kabinnya lebih lega. Bagasi belakang pun bisa diperluas dengan menggeser jok bagian belakangnya.

Fitur keamanan maksimal

Banyak yang mengira dengan harga mobil Toyota Rush yang tidak terlalu bersaing, produk ini hanya dibekali dengan fitur standar. Faktanya sistem keamanan yang disediakan sangat memadai. Mulai dari pemasangan seatbelt di semua jok yang dilengkapi dengan indikator suara, pemasangan perangkat ABS, serta dukungan teknologi VSC yang membuat berkendara lebih stabil saat melintasi medan yang licin. Karena kelebihan inilah Auto2000 cukup merekomendasikan produk ini sebagai mobil pilihan keluarga.

Kisaran harga mobil Toyota Rush sangat beragam, sesuai dengan varian yang Anda pilih. Untuk tipe GMT, harganya 244 juta. Sedangkan Rush GAT dijual dengan harga 254 juta. Rush TRD Sportivo MT dibanderol dengan kisaran 255 juta. Tipe Rush TRD Sportivo AT harganya paling tinggi yaitu 265 juta. Jika Anda ingin mengetahui spesifikasi Toyota Rush dan seri terbarunya, datang saja ke dealer Auto2000. Pilihan produknya lengkap dan banyak tawaran menarik yang bisa Anda dapatkan.

Bagikan MUHRID di Facebook Bagikan MUHRID di Google+